Biro Psikologi, Psikotes & Assessment Center Terbaik di Jakarta
SHARE :

Tes IQ Online Massal untuk Siswa Sekolah

24
09/2021
Kategori : Berita Solutiva

Author : Solutiva Consulting


Tes IQ Online Massal untuk Siswa Sekolah

Tes IQ Online – Tes IQ adalah tolak ukur yang akurat dan dapat diandalkan untuk mengetahui prestasi akademik seseorang. Hasilnya adalah berupa angka yang didapat setelah mengukur seberapa jauh kemampuan intelektual dan keterampilan kognitif Anda lewat empat bidang kecerdasan: pemahaman verbal, penalaran persepsi (visual-spasial dan auditori), memori kerja (termasuk memori jangka pendek), dan kecepatan pemrosesan informasi atau pertanyaan.

Intelligence Quotient atau yang lebih dikenal dengan IQ adalah nilai kecerdasan seseorang yang diukur melalui beberapa tes. Konsep kecerdasan ini sudah ada sejak akhir abad ke-19 dan masih banyak digunakan oleh Psikolog hingga sekarang.

Psikolog Howard Gardner di tahun 1983 menjelaskan bahwa setiap manusia memiliki tingkat kecerdasan yang dapat diukur. Ia juga membagi kelompok kecerdasan majemuk menjadi 8 kategori yaitu; kecerdasan musikal, visual spasial, bahasa, logika matematika, kinestetik, intrapersonal (pemahaman diri), interpersonal (sosial), dan naturalis.

Skor IQ Bisa Naik Turun

Hasil tes IQ sangat mungkin berubah dari sejak pertama kali Anda ikut tes saat masih anak-anak. Pasalnya, kecerdasan seseorang tidak hanya dipengaruhi oleh riwayat akademis di sekolah, tapi juga dari pengalaman hidup dan bagaimana Anda bersosialisasi di tengah masyarakat.

Naik turunnya skor IQ juga dikaitkan dengan perubahan otak seiring bertambahnya usia. Ini dibuktikan pada penelitian yang diambil dari laman Psychology Today. Penelitian ini mengadakan uji coba dengan anak-anak berusia 7 tahun, anak-anak ini punya IQ tinggi (lebih dari 120). Pada saat tes berlangsung, anak-anak tersebut cenderung memiliki ketebalan kortikal otak yang tidak tebal.

Sehabis tes dilakukan, ditemukan juga bahwa kortikal otak anak dengan IQ tinggi menebal dengan cepat. Kortikal mereka ketebalannya menyalip anak usia 12 tahun-an, namun lama-lama menurun ke tingkat ketebalan semula.  Pada akhirnya peneliti menyimpulkan juga bahwa kecerdasan manusia tidak bisa diukur hanya dari tingginya skor tes IQ. Namun harus juga dilihat dari ketebalan kortikal yang didapat dari semakin kayanya pengalaman hidup seseorang.

Menurut Richard Nisbett, dosen psikologi di University of Michigan, IQ dapat berubah setiap saat. Dalam masyarakat modern, kemampuan otak pun bertambah sehingga sangat mungkin skor IQ meningkat 3 poin tiap 10 tahun sekali.

Pengukuran & Klasifikasi Taraf Kecerdasan

Salah satu uji kecerdasan yang diterima luas ialah berdasarkan pada uji psikometrik atau IQ. Pengukuran kecerdasan dilakukan dengan menggunakan tes tertulis atau tes tampilan (performance test) atau saat ini berkembang pengukuran dengan alat bantu komputer. Alat uji kecerdasan (Alat Tes) yang biasa dipergunakan adalah:

  • Stanford-Binnet intelligence scale
  • Wechsler scales yang terbagi menjadi beberapa turunan alat uji seperti:
    • WB (untuk dewasa)
    • WAIS (untuk dewasa versi lebih baru)
    • WISC (untuk anak usia sekolah)
    • WPPSI (untuk anak pra sekolah)
  • IST
  • TIKI (alat uji kecerdasan Khas Indonesia)
  • FRT
  • PM-60, PM Advance
  • CFIT
  • CPM
  • SPM

Untuk Tes IQ Online yang bisa saat ini kami lakukan dengan menggunakan alat tes IST, TIKI dan CFIT. Untuk alat tes lainnya bisa kami lakukan dengan tatap muka (offline).

Klasifikasi tingkatan IQ menurut Skala Wechsler:

  1. Very Superior: >130
  2. Superior: 120 – 129
  3. Di Atas Rata-rata: 110 – 119
  4. Rata-rata: 90 – 109
  5. Di Bawah Rata-rata: 80 – 89
  6. Jauh Di Bawah Rata-rata: 70 – 79
  7. Retardasi Mental: < 69

Tes IQ Online Bisa Dilakukan di Biro Psikologi Solutiva

Tes IQ bisa dilakukan secara online maupun tatap muka (selama pandemi pelaksanaan tatap muka dibatasi) di Biro Psikologi PT Solutiva Consulting Indonesia yang berkantor pusat di Jakarta. Tes IQ Online bisa dilakukan dari seluruh Indonesia dengan biaya yang sama, selama di daerahnya terdapat jaringan internet. Juga bisa dilakukan secara individual maupun kelompok klasikal (massal) untuk kebutuhan sekolah, kampus maupun pekerjaan.

Hubungi Solutiva Consulting

Jika anda tertarik menggunakan layanan tes IQ online dan tatap muka kami, atau membutuhkan jasa Psikotes, Rekrutmen/Seleksi, Assessment Center, Training, Konseling, dan lainnya silahkan hubungi Biro Psikologi PT Solutiva Consulting Indonesia untuk meminta proposal kerja sama di:

Lihat yang lain:

10
10/2023
16
06/2024
29
09/2023
19
06/2024
1
07/2020
Tes Minat Bakat dan Penjurusan untuk Sekolah
Author : Solutiva Consulting